Tenaga Kesehatan Puskesmas di Kuningan Banyak yang Kena Covid-19 tapi Pelayanan Masih Tetap Buka

Laporan Kontributor Kuningan, Ahmad Ripai

TRIBUNCIREBON.COM, KUNINGAN - Sebanyak 168 tenaga medis lingkup Dinas Kesehatan termasuk tenaga kesehatan Puskesmas di Kuningan terkonfirmasi positif Covid-19.

"Iya untuk data hingga sekarang ada 168 nakes di lingkup Dinas Kesehatan ada yang kena positif Covid-19," ungkap Kepala Bidang P2P Dinkes Kuningan Denny Mustafa kepada TribunCirebon.com, saat dihubungi melalui ponsel, Kamis (15/7/2021).

Meski demikian, kata Denny, pelayanan kesehatan terhadap masyarakat masih berjalan

"Ya untuk pelayanan medis di Puskesmas tetap berjalan. Adapun, ketika ada terkonfirmasi positif Covid-19 pada nakes atau bidan, kita lakukan penutupan dan tidak melayani seperti pada biasanya," ujar Denny.

Mengenai pelaksanaan kerja, kata Denny menyebut bahwa itu diberlakukan secara Work From Home (WFH) dan Work From Office (WFO).

Langkah ini berdasar ketentuan di saat Pandemi Covid-19.

"Iya, tidak ada libur dalam kerja sebagaimana biasanya. Namun pelaksanaan kita bagi menjadi dua, ada yang WFH dan WFO," ujarnya.

0 Response to "Tenaga Kesehatan Puskesmas di Kuningan Banyak yang Kena Covid-19 tapi Pelayanan Masih Tetap Buka"

Post a Comment